Saat-saat pertama trading forex

7 Agu 2009

Saat-saat pertama trading forex Sudah hampir 6 bulan saya 'berkecimpung' di dalam dunia trading valas (Valuta Asing) atau forex (Foreign Exchange). Sebenarnya ini adalah bisnis yang sangat gampang sekali. Aturannya mudah sekali sampai mirip dengan aturan permainan sederhana. Kita tentu tahu, wajar jika seorang anak belajar sepeda selalu mengalami jatuh bangun sampai akhirnya bisa naik sepeda dengan lancar. Saya pertama melakukan 10 kali trading dan hasilnya apa ? hampir semua posisi saya loss ! Dan itu membuat saya stress.. Lalu setelah saya membaca sebuah buku mengenai psikologi orang sukses, ternyata kalau alam bawah sadar kita terus dihantui oleh kegagalan, maka kita akan terbawa untuk gagal. Kita ingat apa yang pernah dikatakan Thomas Edison pada saat membuat lampu, “Kebanyakan orang gagal adalah orang yang tak sadar betapa dekat mereka ke titik sukses saat mereka memutuskan untuk menyerah” Jadi bersabarlah, kalau kita memiliki keyakinan bahwa kita bisa menang dengan mempelajari aspek-aspek apa yang bisa mendukung ke arah kemenangan itu "Saya yakin" anda pun akan sukses, anda tinggal menikmati hasilnya. Lalu saya mulai mencatat kapan biasanya saya menang. Ada berita ekonomi apa yang sedang terjadi. Lalu kemudian acuan tersebut yang dijadikan prinsip dasar. Anda tahu? Pengalaman menang adalah guru kita yang paling baik, ya..baik itu dari orang lain maupun kita sendiri. dari pengalaman tersebut kita akan mempunyai semacam feeling, insting, atau bisa dikatakan intuisi, firasat, atau apalah namanya, untuk peka terhadap situasi pasar yang akan menguntungkan kita. selamat mencoba!


Digg Technorati del.icio.us Stumbleupon Reddit Blinklist Furl Spurl Yahoo Simpy